Hello there gorgeous!!
Hari ini aku mau review dua produk yang happening dimana-mana karena katanya memberikan hasil yang wow banget terutama buat kulit kamu yang banyak bekas jerawat, kulitnya bertekstur dan pori-porinya mudah tersumbat. Kedua produk ini punya fungsi yang sama bedanya hanya yang satu produk dari luar negeri dan yang satunya produk lokal Indonesia. Mana yang lebih bagus menurut saya? Yukk lanjut terus bacanya yah....
Deskripsi Produk
The Ordinary AHA 20% + BHA 2% Peeling Solution: Our AHA 30% + BHA 2% Peeling Solution is a 10-minute exfoliating facial that combines 30% Alpha Hydroxy Acids (Glycolic / Lactic / Tartaric / Citric) with 2% Salicylic Acid to improve visible radiance and texture in no time. While Alpha Hydroxy Acids, and specially Glycolic Acid, exfoliate the skin surface well, Salicylic Acid further exfoliates inside the pores to target congestion and visible blemishes. The formula also contains a hydrating Hyaluronic Acid Crosspolymer, pro-healing Vitamin B5, antioxidant Black Carrot and a soothing Tasmanian Pepperberry to make it tolerable by most skin types including sensitive skin. The pH of ~3.6 matches the pKa of Glycolic Acid to offer exceptionally high pure acid availability while leaving an ideal balance between acid and salt content to minimize irritation from excess presence of either.
Somethinc AHA BHA PHA Peeling Solution: Get Rid of Clogged pores for Good! AHA 3% BHA 1% PHA 2%. Help to Clean Clogged Pores, Remove Dead Skin Cells, & Maintain Skin Moisture Level.
Harga
The Ordinary: Rp. 180,000 - 350,000
Somethinc: Rp. 115,500
Dari segi harga memang lumayan jauh selisihnya, apalagi sejak si TO Red Peel ini populer di TikTok harganya makin banyak di mark-up jadi mahal banget. Padahal harga aslinya di web Deciem hanya USD 9 saja atau sekitar Rp. 140 ribuan dan dulu waktu awal-awal keluat saya beli harganya masih sekitar Rp. 170,000. Apalagi saya pernah baca dimana gitu kalau sekarang yang TO banyak palsunya. BTW saya beli The Ordinary AHA 20% + BHA 2% Peeling Solution di website House of Makeup dan dijamin asli ya.
Harga: Somethinc wins
Kemasan
The Ordinary: Glass bottle, 30 ml.
Somethinc: Glass bottle, 20 ml.
Baik The Ordinary maupun Somethinc sama-sama dikemas dalam kemasan kaca tebal dan menggunakan pipet untuk mengaplikasikan produknya ke wajah. Bedanya hanya The Ordinary isinya lebih banyak 10 ml.
Ingredients
The Ordinary: Glycolic Acid, Aqua (Water), Aloe Barbadensis Leaf Water, Sodium Hydroxide, Daucus Carota Sativa Extract, Propanediol, Cocamidopropyl Dimethylamine, Salicylic Acid, Potassium Citrate, Lactic Acid, Tartaric Acid, Citric Acid, Panthenol, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Tasmannia Lanceolata Fruit/Leaf Extract, Glycerin, Pentylene Glycol, Xanthan gum, Polysorbate 20, Trisodium Ethylenediamine Disuccinate, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate, Ethylhexylglycerin, 1,2-Hexanediol, Caprylyl Glycol.
Somethinc: Aqua, Glycerin, Niacinamide, Lactobionic Acid, Salicylic Acid, Glycolic Acid, Lactic Acid, Citric Acid, Hydroxyethylcellulose, Daucus Carota Leaf Extract, Hibiscus Sabdariffa Extract, Triethanolamine, Panthenol, Sodium Hyaluronate, Phenoxyethanol.
Kalau dari ingredients listnya kandungan dari The Ordinary lebih banyak dan komposisi Acid-nya juga lebih tinggi sehingga dapat diasumsikan kalau produk ini akan memberikan reaksi yang lebih kuat pada kulit kamu dibandingkan dengan Somethinc yang memiliki komposisi kandungan Acid yang lebih sedikit sehingga tentunya akan lebih mild di kulit.
Ingredients: The Ordinary wins.
Tekstur dan Formula
The Ordinary: Memiliki teksur yang kental berwarna kemerahan dan ada sedikit aroma asam dari berbagai macam kandungan Acid di dalamnya. Karena teksturnya yang lebih kental cukup sekitar 5 -6tetes saja sudah cukup untuk diaplikasikan ke seluruh wajah.
Somethinc: Memiliki tekstur yang cair dengan sedikit warna kemerahan dan aroma asamnya lebih tidak se-noticeable The Ordinary. Karena teksturnya cair banget otomatis saya lebih boros dan lebih banyak memakainya dibandingkan The Ordinary. Untuk sewajah saya biasa menggunakan sekitar 10-12 tetes.
Tekstur dan Formula: The Ordinary wins
Hasil Pemakaian
The Ordinary: Dengan kandungan Acid yang lebih tinggi dan lebih banyak dari Somethinc, dari pemakaian pertama saja langsung terasa kalau wajah lebih halus dan lembut. BTW karena saya sudah bertahun-tahun memakai Acid seperti Retinol, Glycolic Acid dan Lactic Acid kulit saya lebih terbiasa dan tidak terasa perih saat menggunakan The Ordinary AHA 20% + BHA 2% Peeling Solution. Paling hanya ada sedikit "tingling sensation" saja dan dari The Ordinary sendiri tidak menyarankan penggunaan produk ini untuk yang masih "newbie".
Somethinc: Kandungan Acid di dalamnya memiliki komposisi yang lebih mild dibandingkan The Ordinary sehingga lebih cocok digunakan untuk orang-orang yang belum terbiasa atau belum pernah menggunakan Acid dalam rutinitas skincare mereka. Untuk saya pribadi setelah menggunakan peeling ini memang terasa lebih halus namun tidak "senampol" The Ordinary.
Hasil Pemakaian: The Ordinary wins
Jadi mana yang lebih bagus? The Ordinary AHA 20% + BHA 2% Peeling Solution atau Somethinc AHA 3% BHA 1% PHA 2% Peeling Solution? Menurut saya tergantung kebutuhan dan pengalaman kamu dalam menggunakan rangkaian Acid dalam rutinitas skincare kamu. Kalau kamu udah pengalaman bisa mencoba The Ordinary, tapi kalau kamu masih newbie atau punya kulit sensitif saya tidak menyarankan untuk menggunakan The Ordinary karena dapat membuat kulit kamu perih dan iritasi.
Sedangkan segi harga dan kemudahan mendapatkan produk saya lebih merekomendasikan Somethinc AHA 3% BHA 1% PHA 2% Peeling Solution karena produknya lebih murah dan lebih mudah didapatkan di berbagai macam marketplace. Apalagi karena sekarang yang The Ordinary katanya ada palsunya dan banyak di markup harganya. Saya pribadi kalau nanti si The Ordinary ini habis dan belum menemukan seller yang jual dengan harga yang masuk akal mungkin bakalan beralih ke Somethinc juga meskipun lebih puas memakai The Ordinary.
Add me on your list ^^
Somethinc dupenya TO ya kak dengan kearifan lokal hee, useful banget nih reviewnya, thank you kak 🙏
ReplyDeleteTerimakasih review nyaa❤️ Sebelum nya sulit banget paham dengan produk AHA BHA PHA gini.. Setelah baca ini jauh lebih paham🙏 thanks
ReplyDeleteTerima kasih review nya kak, bermanfaat banget buat kami yang belum tau🥰
ReplyDeleteCii thank you akhirnyaa nggk bngung lagi mau pake produk manaaa
ReplyDeletejd lokal dan non lokal ya kak ,hehe thx infonyaa kak manfaaat bgt sih 😍
ReplyDeleteWihhh bagus bgt review-nya kk,terimakasih kk😍❤️❤️
ReplyDeleteAku suka si somethinc karena selain bagus dikulitku dia juga gampang dicari karena banyak dijual ditoko-toko kosmetik
ReplyDeleteAku tertarik sm Somethinc deh, sesuau sm masalah kulutku❤
ReplyDeleteThankyou kak riview nyaa, jelass bgt, membantu bgt ini mah❤
Aku tertarik sm Somethinc deh, sesuau sm masalah kulutku❤
ReplyDeleteThankyou kak riview nyaa, jelass bgt, membantu bgt ini mah❤
Aku tertarik sm Somethinc deh, sesuau sm masalah kulutku❤
ReplyDeleteThankyou kak riview nyaa, jelass bgt, membantu bgt ini mah❤
Wahh,,untung aja dikasih tau sama ce sekar kalo yg the ordinary itu kurang cocok kalo kulitnya sensitif,,,soalnya kulitku sensitiiff 😭,,mkshh ce reviewww nyaaa
ReplyDeletemakasih kakaa buat reviewnyaa , jadi tau deh klo ini tuh gacocok di kulit sensitif
ReplyDeleteSi Somethinc bagus jg ya.. Cuma dia texturenya cair.. Aku baru tau deh
ReplyDeleteReviewnya detail bgt ka,jd tau deh😍
ReplyDeleteKeren bgtz kk reviewny,,, jdi pengn coba
ReplyDeletethankss kaa reviewnya😍😍 sangat membantuu .. aku ga terlalu ngerti soalnya ka ttg AHA BHA gitu.. jadi belajar sdikit” hehe.. sukses terus kaa❤️
ReplyDeleteIg : @jenzloo
Makasih ci reviewnya 💕 detail bgt hihi 💕💕
ReplyDeleteIg : _nekomiaw