10 February 2021

Scarlett Whitening Serum Review

 Halooo...!!! Welcome to February!!

Kalau bulan kemarin saya sudah me-review produk-produk Body Care dari Scarlett Whitening kali ini gantian mau review Skincare dari Scarlett biar komplit. Apalagi produk ini juga sudah sering saya lihat bersliweran di sosial media dan beberapa teman saya juga pakai dan bikin saya ikutan kepo. Akhirnya sekitar pertengahan bulan Januari kemarin saya memutuskan untuk ikutan mencoba.

Produk skincare dari Scarlett yang saya coba kali ini berupa serum dan ada dua jenis. Serum yang pertama adalah Scarlett Whitening Acne Serum yang ditujukan untuk kulit yang berjerawat atau acne prone skin sedangkan serum yang kedua adalah Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum yang ditujukan untuk semua kenis kulit terutama untuk yang ingin mencerahkan kulit dan memiliki masalah dengan bekas jerawat maupun noda hitam di kulit.

Karena kebetulan kulit saya lagi agak nurut dan jerawatnya masih cukup minim jadi saya pakai kedua serum ini secara bersamaan untuk mencegah jerawat baru, mengurangi kemerahan dan mencerahkan bekas-bekas jerawat yang kehitaman.

Scarlett Whitening Serum

Kedua serum ini memiliki kemasan yang sama yaitu terbuat dari botol dropper kaca, hanya saja memiliki warna yang berbeda jadi tidak perlu repot lihat-lihat dulu labelnya untuk membedakan. Botol Acne Serum berwarna ungu sedangkan Brightly Ever After Serum berwarna pink. BTW botolnya itu kuat lho! Saya tidak sengaja menjatuhkan serum ini dari meja dan botolnya masih utuh! Botolnya frosted tapi isi di dalamnya masih bisa kelihatan jadi kalau sudah mau habis bisa segera restock.

Setiap varian dari Scarlett Whitening Serum ini berisi 15 ml dan harganya menurut saya cukup terjangkau banget yaitu Rp. 75,000 sama seperti produk-produk Scarlett Whitening yang lain yang pernah saya coba seperti Body Lotion, Shower Gel dan Body Scrub. Serum ini tentunya juga sudah teregistrasi di BPOM, cruelty free dan non-animal tested ya.



 Scarlett Whitening Acne Serum

Scarlett Whitening Acne Serum mengandung banyak active ingredients yang bagus untuk mengatasi kulit berjerawat dan acne prone. Bahan-bahannya meliputi:

·         Tea Tree Water

Tea Tree sudah terkenal ampuh melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi jerawat, membantu mengurangi bruntusan dan mengurangi minyak di wajah

·         Jeju Centella Asiatica

Centella Asiatica atau yang dikenal juga dengan nama Pegagan berfungsi menjaga kelembaban kulit, mencegah peradangan dan mempercepat penyembuhan luka pada kulit.

·         Vitamin C

Vitamin C berfungsi sebagai anti oksidan yang melindungi sel dari kerusakan dan paparan radikal bebas, selain itu juga baik untuk menghilangkan flek dan noda bekas jerawat.

·         Salicylic Acid (BHA)

Salicylic Acid memiliki fungsi untuk mengangkat kotoran penyumbat pori-pori sehingga dapat mencegah munculnya komedo akibat pori-pori tersumbat dan juga mampu meredakan peradangan dari munculnya jerawat.

·          Liquorice Extract

Liquorice Extract kaya akan vitamin dan mineral yang dapat menutrisi kulit, melindungi kulit dari paparan sinar matahari, mencegah hiperpigmentasi, mengurangi kemerahan akibat jerawat dan menyerap minyak berlebih.


Tekstur Scarlett Whitening Acne Serum

Tekstur dari Acne Serum ini merupakan tekstur kesukaan saya dimana teksurnya itu amat sangat ringan bahkan seperti air. Kenapa saya suka dengan tekstur seperti ini, karena mudah di-layer dan tidak menyebabkan pilling up untuk produk yang diaplikasikan sesudahnya. Selain itu tentunya tekstur begin ikan lebih mudah menyerap jadi kalau untuk saya yang suka layering skincare waktu tunggunya tidak begitu lama. Oh ya serum ini juga tidak memiliki aroma apa pun karena memang juga tidak terdapat fragrance dalam ingredients list-nya.


Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum

Kalau Scarlett Whitening Acne Serum banyak active ingredients yang ditujukan untuk mencegah dan merawat kulit berjerawat nah si Brightly Ever After Serum tentunya juga banyak active ingredients yang baik untuk mencerahkan kulit seperti:

·         Niacinamide

Kandungan yang satu ini sudah populer banget ya belakangan karena memang bagus untuk mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam. FYI Niacinamide juga melindungi kulit dari environmental stress dan pori-pori tersumbat jadi sebetulnya oke juga untuk mencegah jerawat.

·         Lavender Water

Lavender Water baik untuk melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan pada kulit, detoksifikasi kulit, meningkatkan sirkulasi darah dan menghaluskan kulit. 

·         Phyto Whitening

Phyto Whitening dapat mencerahkan wajah dalam kurun waktu yang cukup singkat tanpa menyebabkan iritasi.

·         Vitamin C

Sama seperti Scarlett Whitening Acne Serum.

·         Glutathione

Nah ini ini, Glutathione memang kandungan andalan dalam produk-produk Scarlett Whitening Body Care karena memang merupakan anti oksidan tinggi yang dapat memberikan perlindungkan kulit dari radikal bebas sehingga kulit akan menjadi lebih sehat, lembab, meningkatkan elastisitas dan tentunya glowing! 


Tesktur Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum

Tekstur dari Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum ini menurut saya juga tergolong ringan cumin kalau dibandingkan dengan Acne Serum yang menurut saya benar-benar seperti air nah si Brightly Ever After Serum ini sedikiiiiiiittttttttt lebih kental gitu. Cuman overall juga sama-sama cukup cepat menyerap, tidak lengket dan tidak pilling up waktu di-layer dengan skincare lain. Kemudian sama dengan Acne Serum, saya juga tidak mencium aroma apa-apa dari serum ini.

Ki-Ka: Brightly Ever After Serum dan Acne Serum

Nah kalau mau dibandingkan antara Acne Serum (kanan) dan Brightly Ever After Serum (kiri) keduanya sama-sama terlihat encer namun kalau Acne Serum itu transparan dan Brightly Ever After Serum itu warnanya agak butek begitu. Saya pribadi memakai kedua serum ini secara bersamaan di pagi dan malam hari. Urutannya adalah Acne Serum dulu baru Brightly Ever After Serum, inget ya urutan layering skincare itu dimulai dari yang konsistensinya paling cair atau ringan baru ke yang paling berat atau kental.

Saya biasa pakai sekitar 4-5 tetes Acne Serum di wajah lalu dilanjutkan sekitar 4-5 tetes juga tapi pakainya lanjut sampai ke leher supaya cerahnya rata dari wajah sampai leher he he he... Kecuali mungkin kalau di leher saya nanti ada jerawat mungkin saya apply langsung saja di area yang berjerawat.


Hasil Pemakaian

Kebetulan saat saya sedang mencoba kedua serum ini kondisi kulit saya lagi agak nurut namun memang masih ada sisa-sisa kemerahan dari radang jerawat. Saya sudah memakai kedua serum ini sekitar 2 minggu lebih dan jujur masih mikir apakah akan kelihatan hasilnya terutama untuk bekas jerawat.

Ternyata saya sangat bahagia saudara-saudara bekas jerawat yang lumayan merah dan marah itu hamper hilang dan dalam periode saya menggunakan serum ini itu saya sedang PMS + datang bulan dimana pada kondisi ini kulit saya itu pasti sering ngamuk dan rewel. Tapi selama periode tersebut bahkan hormonal acne yang biasanya bertebaran ditambah penggunaan masker dalam jangka waktu panjang yang juga suka menghasilkan mascne minggat gaessss.....!!!

Di area jawline saya yang memang hobi muncul hormonal acne dan mascne memang masih ada jerawat tapi hanya ada satu dan juga cepat hilang. Kalau cuman satu saya mah ikhlas banget dibandingkan biasanya yang bisa ngamuk bahkan sampai di dagu, dahi dan pelipis segala. Selain itu saya juga merasa kalau produksi minyak di wajah saya itu jadi lebih terkendali dan kulit saya juga terasa lembab lebih lama.

Kalau kalian tertarik untuk mencoba produk ini, bisa langsung meluncur ke Shopee Scarlett Whitening Official, LINE @scarlett_whitening, DM Instagram @scarlett_whitening , atau melalui Whatsapp 087700163000. 


Add me on your list  ^^
https://www.facebook.com/crochetandlipstick https://plus.google.com/u/0/+SekarSaraswati http://instagram.com/crochetandlipstick http://www.pinterest.com/crochetandlips/boards/ https://twitter.com/crochetnlipstik https://www.bloglovin.com/people/crochetandlipstick-2150187
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...